Home » Archive for category 'Touring' (Page 2)

Touring Archive

Dari Pelabuhan Ratu, Sawarna Hingga Bayah

Posted 12 February 2012 By Joulecar

Long weekend, sebuah istilah yang dapat membuat jalan keluar Jakarta menjadi padat. Semua warga Ibu Kota berbondong-bondong memanfaatkan waktu luang tersebut untuk merefresh kembali otak mereka yang penuh dengan pekerjaan dan penatnya Jakarta.

Tak jauh berbeda dengan aku, 23 Januari 2012 merupakan hari Senin yang bertepatan dengan hari Imlek. Lumayan, ada libur tiga hari mulai dari hari sabtu hingga senin. Bersama beberapa teman telah merencanakan agenda untuk memanfaatkan momentum ini dengan kegiatan di luar Jakarta. Pantai Sawarna menjadi tujuan utama kami, mengingat disekitar pantai tersebut masih banyak obyek wisata yang dapat kami kunjungi. Kali ini kami mengambil rute Depok – Bogor – Cikidang – Pelabuhan Ratu – Bayah. Peserta berjumlah 8 orang dengan 4 sepeda motor.

Berangkat dari Depok pada pukul 5 pagi, rombongan menuju terminal Baranangsiang, Bogor untuk menjemput seorang teman. Jam 6 pagi kami memutuskan untuk beristirahat sejenak di bogor sambil menyabu di warung bubur pinggir jalan. Setelah itu perjalanan dilanjutkan, sekitar pukul 7 pagi rombongan kembali beristirahat di sebuah pom bensin sekitar Cicurug. Istirahat kali ini cukup lama, karena 4 orang rombongan harus mengantri untuk “ritual pagi”. Sekitar 1 jam kami beristirahat, perjalanan kami lanjutkan. Read the remainder of this entry »

6 Comments so far. Join the Conversation

Menikmati Kesunyian Gunung Halimun Salak

Posted 10 February 2012 By Joulecar

Sabtu, 12 November 2011 tak bedanya dengan hari sabtu Lain. Namun kali ini kami membuat rencana untuk menyegarkan otak yang mulai penat dengan kerjaan. Dimulai dari ide seorang kawan untuk menjelajahi taman nasional Gunung Halimun (TNGH), kami pun mulai membuat rencana dan rute yang akan kami tempuh dengan motor. Akhirnya kami memutuskan untuk mengambil jalur Depok-Bogor-Parungkuda-Kabandungan-TNGH

Hanya tiga orang yang berangkat, namun itu tidak menyurutkan semangat kami untuk menuju salah satu taman nasional di Jawa Barat tersebut. Jumat malam, kami berkumpul di Depok. Sabtu pagi, pukul 04.00 kami memulai perjalanan dari depok dengan arah Jalan Sukabumi. Pukul 05.30 kami beristirahat dan sholat Subuh di daerah cicurug, sekalian mencari sarapan dan menunaikan beberapa ritual pagi ;).

Di pertigaan Parungkuda, kami ambil jalur ke kanan untuk menuju Gunung Halimun. Cukup senang rasanya ketika pukul 07.00 kami menemukan pos pengunjung TNGH di Kabandungan, tanpa basa basi kami pun langsung masuk dan melapor. Sedikit tercengang ketika penjaga mengatakan bahwa TNGH masih sekitar 30km. Sial, dikira sudah dekat. Kami pun kembali melanjutkan perjalanan, dengan perkiraan 1 jam perjalanan akan sampai ke tujuan. Namun harapan itu mulai sirna ketika kami menemukan jalan yang semakin kecil dan sangat menyiksa bagi pengendara motor. Karena jalan tersebut hanya berupa tumpukan batu yang tajam dan cukup licin. Kami masih terus optimis dan berharap jalan batu akan berahir beberapa kilo meter lagi.

TNGH
Plang Selamat Datang TNGH

Read the remainder of this entry »

2 Comments so far. Join the Conversation